Sekatan Pernikahan

Sekatan Pernikahan

Artikel terkait : Sekatan Pernikahan

Sekatan Pernikahan

Jika ditanya soal nikah…
Semua yang jomblo pasti ingin segera dapat pasangan
Semua yang dalam penantian ingin segera di pertemukan
Semua yang sudah khitbah ingin segera di resmikan.

Tapi, dibalik keinginan tuk mengikat janji suci, ada saja pikiran rasional yang senantiasa jadi hambatan
Pasalnya, menikah memang menjadi sebuah keputusan besar-besaran
Wajar jika hati kadang merasa ragu dan kurang persiapan.

Tapi kalau menikah sudah menjadi keyakinan hatimu,
Melangkah saja dan wujudkan niatmu!

Nggak perlu khawatir berlebihan,
Menikah justru memberimu kekuatan dan ketentraman
Ke depannya pasti ada jalan!

Daripada banyak menunda, hanya mengundang fitnah dunia
Lebih baik segera dan dapat belajar tuk hidup bersama.

Gak perlu khawatir kalau masalah pendapatan.
Saat sudah menikah nanti, satu sama lain pasti semangat untuk memenuhi semua kebutuhan.

Dalam pernikahan, pasti ada masalah yang ditimbulkan.
Mau nikah sekarang atau 100 tahun lagi, yang namanya masalah pasti tetap bermunculan.

Belum siap mengurus anak mungkin jadi alasan.
Tapi gak perlu takut, bukankah ada orang tua yang nanti kasih bimbingan?

So, nikah itu banyak bahagianya.
Banyak pelajaran berharganya.

Jadi, masih ingin menunda-nunda pernikahanmu lagi?
Masih betah menyekat ikatan suci yang Allah ridhoi?
Percayalah, hidup akan lebih indah jika kita membangun cinta atas jalan yang di ridho-nya. :)

Semoga sahabat yang dalam penantian didekatkan jodohnya dan dimudahkan untuk menjemputnya.
Aamiiin.

Setia Furqon Kholid
Inspirasi buku “Asyiknya bangun cinta”
Boleh di SHARE

Sekatan Pernikahan

Artikel Udah Putusin Aja - Ustadz Felix Y. Siauw Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 Udah Putusin Aja - Ustadz Felix Y. Siauw | Design by Bamz